Setiap perusahaan tentu memiliki aset yang digunakan untuk mendukung operasional bisnisnya. Perusahaan perlu melacak seluruh aset yang tersedia agar perusahaan dapat mengukur kebutuhan serta melakukan pemeliharaan secara berkala.
Perusahaan distributor, merupakan salah satu industri yang memiliki aset dalam jumlah besar. Agar seluruh aset dapat terlacak, salah satu solusi yang dapat digunakan oleh perusahaan distributor yaitu menerapkan teknologi RFID. Dengan teknologi ini, perusahaan distributor tidak lagi membutuhkan proses pengecekan dan pencatatan secara manual.
Pengertian Perangkat RFID
Radio Frequency Identification atau RFID merupakan sebuah alat identifikasi yang menggunakan tag atau transponder untuk menyimpan dan mengambil data secara jarak jauh. RFID tag dapat disematkan diberbagai benda dengan tujuan untuk identifikasi data melalui gelombang radio. Kelebihan dari penggunaan RFID yaitu staff gudang tidak perlu mengarahkan reader untuk membaca produk atau item secara satuan, tetapi dengan memanfaatkan gelombang radio, RFID akan membaca item yang sudah memiliki RFID Tag secara otomatis.
Tentunya, banyak kegunaan dari RFID, terutama bagi perusahaan distributor. Selain untuk mengidentifikasi stok barang yang tersimpan dalam gudang, RFID juga dapat digunakan untuk melakukan asset tracking. Hal yang perlu dipersiapkan untuk melakukan pelacakan aset yaitu RFID Reader, RFID Tag dan Sistem Pengelolaan Aset. Melalui integrasi antara hardware dengan software, maka perusahaan distributor dapat meningkatkan fungsi dari teknologi yang diterapkan.
Cara Kerja Asset Tracking melalui Perangkat RFID
Pada dasarnya, cara kerja RFID untuk melakukan asset tracking mirip dengan penerapan untuk proses stock opname. Perusahaan distributor dapat memanfaatkan teknologi ini dengan menyematkan tags pada aset yang akan dipantau melalui reader. Berikut beberapa langkah cara kerja RFID untuk melakukan Asset Tracking :
Komponen RFID tag dipasangkan pada sebuah aset, yang didalamnya telah tersimpan data dengan frekuensi gelombang radio tertentu. Data pada tag perlu dibedakan dengan stock barang, sehingga proses melacak aset tidak tercampur dengan produk yang siap dijual.
RFID reader akan menggunakan sinyal frekuensi gelombang radio dengan cara memancarkan dan mengirimkan sinyal. Dari sini, RFID secara otomatis akan membaca berbagai tag pada lokasi dimana reader diarahkan.
Perusahaan distributor perlu memiliki sistem asset tracking, untuk dapat melacak dan mengetahui kondisi, jumlah dan informasi lain terkait aset yang dimiliki. Perangkat RFID yang telah diintegrasikan dengan sistem, akan otomatis menampilkan hasil pembacaan tags.
Manfaat RFID bagi Perusahaan Distributor saat Melakukan Asset Tracking
Menggunakan RFID untuk melakukan Asset Tracking memiliki beberapa manfaat bagi perusahaan distributor. Berikut beberapa manfaat RFID bagi asset tracking :
Membantu Proses Pelacakan Aset Tetap
Aset tetap perusahaan distributor tentu membutuhkan pengecekan dan pendataan secara rutin. Dengan penerapan RFID teknologi pada kegiatan pelacakan aset tetap, maka proses akan dapat berjalan secara lebih efektif dan efisien. Sehingga perusahaan distributor dapat mengetahui kondisi, usia aset, kinerja aset saat RFID membaca tags yang disematkan pada tiap aset.
Mendapatkan Data Aset secara Lebih Baik
Perusahaan distributor selain memiliki aset tetap untuk menunjang operasional, tentu juga berhadapan dengan beragam jenis produk yang tersimpan dalam gudang. Untuk itu, agar setiap produk tidak tercampur, dan juga aset tidak terhitung sebagai barang untuk diperdagangkan, perusahaan bisa menggunakan RFID yang terintegrasi dengan sistem manajemen aset. Dengan begitu perusahaan distributor mendapatkan seluruh data aset dengan rinci, akurat dan lengkap.
Tingkatkan Efisiensi Supply Chain Management dengan RFID pada Aplikasi Gudang Prieds
Sebagai startup penyedia WMS dan Sistem RFID yang dapat dikonfigurasi sesuai kebutuhan perusahaan, Prieds hadir sebagai solusi asset tracking bagi perusahaan distributor agar dapat berjalan dengan efisien, efektif dan akurat melalui integrasi antara hardware seperti perangkat RFID dengan software. Beragam fitur dari yang ditawarkan Prieds WMS dan Prieds DERAS RFID dapat membantu perusahaan distributor untuk mengelola seluruh aset dan melakukan manajemen stok secara akurat dan efisien melalui satu sistem terpusat.
Anda dapat mempelajari lebih lanjut terkait penerapan RFID dan integrasi pada Aplikasi Gudang melalui konsultasi dengan tim ahli Prieds. Dapatkan WMS dan RFID Prieds yang dilengkapi dengan fitur lengkap, keamanan terbaik dan kemudahan penggunan yang sesuai dengan kebutuhan pada perusahaan.
תגובות